Kamis, 29 November 2012

Trik Agar PCLinuxOS Bisa Mendeteksi Pemakaian RAM diatas 4GB


Agar System PCLinuxOS bisa mendeteksi RAM hingga 4GB lebih walau menggunakan OS dan mesin 32bit maka harus menggukan kernel pae.bfs. Berikut cara install kernel pae.bfs Melalui Synaptic Package Manager:

1. Buka Synaptic Package Manager
2. Klik Search
3. Masukkan kata: kernel-3.2.18-pclos2.pae.bfs pada Serch Box
4. Kemudian Klik kanan pada kernel-3.2.18-pclos2.pae.bfs
5. Lalu klik Mark For Instalation
6. Lau klik Mark
7. Lalu Klik Apply
8. Lau Apply lagi
9. Tunggu hingga selesai download dan instalasinya
10. Kemudian setelah selesai langsung restart PCLinuxOS Anda
11. Pada pilihan Boot pilih kernel-3.2.18-pclos2.pae.bfs biasanya paling bawah

Klu install melui konsol tentu dengan syntax begini: apt-get install kernel-3.2.18-pclos2.pae.bfs

Jangan lupa setelah selesai install file nya di ambil buat backup suatu saat bisaa digunakan tanpa harus download lagi,, file bisa di ambil di /var/cache/apt/archives/

Treeng,, selamat menikmati PCLinuxOS dengan kernel pae yang bisa menggunakan RAM diatas 4GB lebih, saya menggukan RAM 5GB bisa terbaca 4,8GB, lumayan PCLinuxOS jadi ringan banget dan laptop jadi adem ayem dan kipas pun jarang muter, dan enteng ngejalanin aplikasi yang makan source gede misalnya ngejalanin OS pada virtualbox,,,

Ini sc pada hardware informasion, tuh liat memory saya 4852MB (4,8GB)

Demikian Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Trik Agar PCLinuxOS Bisa Mendeteksi Pemakaian RAM diatas 4GB

Rabu, 28 November 2012

Memperbaiki Grub PCLinuxOS Yang Error akibat install Ubuntu (Distro lain)

Jika pada komputer Anda sudah ter-Install PCLinuxOS kemudian anda meng-Install Ubutu (Distro lain) maka Grub PCLinuxOS tetap akan tedeteksi pada MBR nya Ubuntu (Distro lain) namun saat Anda menjalankan PCLinuxOS maka akan Anda dapati kernel panic. Untuk memperbaiki hal ini berikut langkah - langkahnya:
  1. Masuk ke Ubuntu
  2. Buka Terminal dan ketik: sudo gedit/boot/grub/grub.cfg
  3. Masukkah Password root
  4. Tekan Enter
  5. Setelah terbuka jendela gedit. Cari item pclinuxos dan ingat Anda meng-Install PCLinuxOS di sda berapa? biasanya yang tertera disitu ada sda yang tidak sama dengan sda tempat Anda meng-Install PCLinuxOS, maka rubah lah sesuai sda/partisi Anda menginstall PCLinuxOS. Contoh:
Saya meng-Install PCLinuxOS pada sda4 tp di menu PCLinuxOS ternyata "linux (on /dev/sda3)". Maka rubahlah angka 3 jadi angka 4

Tapi jika Anda meng-Install Ubuntu (distro lain) baru kemudian PCLinuxOS maka Grup Ubuntu tidak akan muncul pada MBR PCLinuxOS. Untuk memunculkannya ternyata cukup mudah. Berikut langkah - langkahnya langkah - langkahnya dapat Anda pelajari DISINI

Semoga Bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Memperbaiki Grub PCLinuxOS Yang Error akibat install Ubuntu (Distro lain)

Memunculkan Grub Ubuntu (Distro lain) pada MBR PCLinuxOS

Jika Anda meng-Install PCLinuxOS terlebih dulu baru kemudian Ubuntu (distro lain) maka Grub PCLinuxOS bisa muncul pada MBR (Master Boot Record) Ubuntu tapi saat di pilih dan di jalankan akan mengalami error ada juga kernel panic. Untuk megatasinya bisa Anda Pelajari DISINI. Tapi jika Anda meng-Install Ubuntu (distro lain) baru kemudian PCLinuxOS maka Grup Ubuntu tidak akan muncul pada MBR PCLinuxOS. Untuk memunculkannya ternyata cukup mudah. Berikut langkah - langkahnya:
  1. Klik Start Menu > More Applications > Configure > Redo MBR
  2. Masukkan Passsword root
  3. Klik OK
  4. Klik Yes. Secara otomatis OS Ubuntu (distro lain yang sudah terinstall) akan di listing dalam Grub MBR nya PCLinux0S
  5. Klik Save
  6. Kemudian Close
  7. Kemudian Klik No
  8. Kemudian Restart PCLinux0S

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Memunculkan Grub Ubuntu (Distro lain) pada MBR PCLinuxOS

Selasa, 20 November 2012

Melihat Informasi Hardware dengan Hardinfo

Untuk melihat informasi semua hardware yang terpasang di komputer Anda di PCLinuxOS ternyata tidak lah sulit. Anda yang menggunakan PCLinuxOS FullMonti toll ini sudah terpasanng tapi bagi Anda pengguna PCLinuxOS selain FullMonty misalnya FullFersion Anda harus manginstallnya terlebih dahulu, cara installnya gampang banget karna di Syinaptic Package Manager sudah tersediah cari aja dengan kata kunci hardinfo. Setelah di install buka tool tersebut melalui Star Menu atau Tekan Alt + F2 kemudian ketik hardinfo lalu tekan Enter maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini, tinggal klik aja nama hardware yang Anda butuhkan informasinya.


Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Melihat Informasi Hardware dengan Hardinfo

Install File RPM Melalui Dolphin

Jika Anda ingin menginstall satu buah file.rpm tentu akan lebih mudah menggunakan rpm-installer, Anda tinggal klik/double klik saja, tp jik file.rpm yang akan Anda install banyak banget mak akan lebih baik menggukanan terminal/konsole. Misalnya Anda diminta install PCLinuxOS di sebuah komputer teman dan harus menginstall banyak aplikasi secara manual, nah,, agar lebih mudah dan akurat dan tidak bolak balik memasukkan perintah/sintak folder/file berada maka Anda bisa menginstallnya dari Dolphin karnena pada Dolphi sudah terintegrasi terminal/konsole. Caranya adalah sebagai berikut:
  1. Buka Dolphin
  2. Kemudian Jelajah ke tepat penyimpanan file.rpm yang akan Anda install
  3. Setelah berada pada tempat panyimpanan file.rpm berada langsung tekan F4
  4. Kemudian ketik: su kemudian masukkan password kemudian tekan Enter
  5. Kemusian ketik rpm -ivh *.rpm kemudian tekan Enter
  6. Instalasi akan segera dijalankan
Tip:

2. setelah dolphin terbuka tekan F4 maka akan terbuka jendela terminal dibawahnya, klu anda pake root dolphin tentu tidak usah pake hak akses root (su) tp jika anda pake user dolphin maka anda kudu pake hak super user (su)
3. setelah itu tinggal kllik2 aja sampai ketemu dimana anda menyimpan file yang akan ada install
4. setelah ketemu tinggal adan eksekusi aja pake perintah rpm -ivh *.rpm

cara membuka root dolphin adalah: 
buka terminal
su
password
dolphin
tekan enter
maka root dolphin akan terbuka, maka anda boleh melakukan apapun tanpa harus mamasukkan password lagi

semoga bermanfaat
READ MORE - Install File RPM Melalui Dolphin

Sabtu, 17 November 2012

Cara Mengubah Hostname "localhost"

Hostname "localhost" saya adalah seperti ini: [patmin@localhost ~]$ nah nama localhost itu bisa Anda rubah nama lain sesuai kemauan Anda. Misalnya saja diganti dengan PCLinuxOS sehingga menjadi
[patmin@PCLinuxOS ~]$. Cara merubahnya adalah sebagai berikut:

1. Buka dolphi dan browser ke /etc/sysconfig/network
2. Klik kanan file network > Root menu > Edit as root. Atau bisa dari terminal dengan syntax kwrite /etc/sysconfig/network sebelunnya Anda harus menggunakan super user (su)
3. Maka akan terbuka jendela Kwirte dengan text sepeti dibawah ini

HOSTNAME=localhost.localdomain
NETWORKING=yes
CRDA_DOMAIN=US

4. Pada baris pertama sebelum localhost sisipkan nama yang diinginkan
Contoh:

HOSTNAME=PCLinuxOS.localhost.localdomain
NETWORKING=yes
CRDA_DOMAIN=US

5. Kemudian Save lalu  restart komputer, untuk mengecek buka saja terminal/konsole
hasilnya ( sebagai contoh ) seperti ini:

[patmin@PCLinuxOS ~]$

Hanya sebuah tips kecil, sembari oprak-oprek PCLinuxOS
Semoga bermanfaat


By, Patmin Puja Kesuma


READ MORE - Cara Mengubah Hostname "localhost"

Cara Menonaktifkan Konfirmasi Delay Shutdown

Pengguna PCLinuxOS saat melakukan Shutdown/Restart/Log Out akan ada konfirmasi dan delay 30 detik, Jika kita klik tombol Turn Off Computer maka komputer akan mati, tapi jika kita klik  Cancel berati kita tidak jadi mematikan komputer.

Saya akan berikan caranya Cara Menonaktifkan Konfirmasi Delay Shutdown/Restart/Log Out. Berikut caranya

  1. Buka Configure Your Computer > Startup and Shutdown > Sesion Management
  2. Hilangkan tanda centang pada: Confirm logout
Perhatikan gambar!!

Selesai, silahkan Anda klik tombol Shutdown, Restart atau Log Out maka konfirmasi delay itu tidak akan mucul lagi, begitu Anda klik tombol shutdown komputer akan seketika itu juga langsung shutdown, kelemahannya Anda tidak dapat membatalkan shutdown yang telah Anda klik.

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Cara Menonaktifkan Konfirmasi Delay Shutdown

Cara Install Google Chrome di PCLinuxOS

Selain Chromium Browser Anda juga dapat meng-install Google Chrome di PCLinuxOS. Walaupun hampir sama tapi tidak lah serupa. Google Chrome ini memiliki fitur - fitur yang tidak di miliki oleh Chromium diantaranya sudah di sertakan Flash. Nah untuk meng-install Google Chrome di PCLinuxOS ikuti langkah - langkahnya dibawah ini:

1. Pertama - tama download Google Chrome untuk Linux 32 bit rpm (Untuk Fedora/openSUSE) DISINI
2. Kemudian klik Setujui, lalu Install


3. Maka proses download akan berjalan, tunggu hingga selesai

4. Setelah download biasanya file tersimpan di folder Download dengan nama google-chrome-stable_current_i386.rpm
5. Kemudiaan  klik kanan > RPM Installer.

Anda dapat juga menginstall google chrome ini melalui konsole dengan sintak sebagai berikut:


[root@localhost patmin]# cd /home/patmin/Downloads
[root@localhost Downloads]# rpm -ivh google-chrome-stable_current_i386.rpm

Text bewarna biru (patmin) tentunya diganti dengan nama user yang Anda gunakan saat ini


Note: saat melakukan Instalasi sebaiknya Anda terkoneksi dengan internet, jadi jika ada dependensi yang di minta Anda bisa langsung menginstall nya denga perintah apt-get install, Tapi untuk PCLinuxOS 2012.08 semua paket dependensi sudah terpenuhi jadi jika anda install tidak minta dependensi lagi.

Posting Tanggal: 7 Mei 2012. Di Update Tanggal: 17 November 2012

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Cara Install Google Chrome di PCLinuxOS

Chromium-Browser 15 PCLinuxOS

Chromium Browser 19.0.1084.47-1-1pclos2012 kini sudah tersedia dan dapat anda download. Chromium Browser adalah sebuah webkit berbasis browser web cepat. Chromium adalah browser yang menggabungkan desain minimal dengan tehnologi canggih untuk membuat web lebih cepat, lebih aman, dan lebih mudah. Browser Chrome ini sangat stabil dan menawarkan browser yang solid, yang diperbarui dengan fitur dan perbaikan dan telah benar-benar teruji. Google Chrome 15 ini tentu lebih stabil. Chrome tersedia untuk komputer 32bit dan 64bit. Chrome 15 terdapat beberapa perbaikan yang benar-benar hebat, kemanan yang lebih di tingkatkan, termasuk halaman Tab baru Baru (New Tab). Silahkan baca Chrome Stable Release disini. Selengkapnya tentang Google Chrome disini

Bagai mana cara mendownload Chromium Browser for PCLinuxOS? Anda dapat men-download otomatis melalui Snaptic Package Manager. Caranya:

  • Buka Synaptic Package Manager
  • Klik Search
  • Ketikkan: chromium-browser. bila belum muncul klik Reload dan tunggu prosesnya
  • Setelah di temukan klik kanan dan pilih Mark for Upgrade
  • Kemudian klik tombol Apply pada tool bar
  • Pada jendela Summary klik Apply lagi dan tunggu proses downloadnya
Anda juga dapat mendownload secara manual. Silahkan download chromium-browser-15.0.874.102-1pclos2011.x86_64.rpm disini. Kemudian install melalui mode konsol dengan perintah rpm -ivh *.rpm atau juga bisa dengan klik kanan > Open With > RPM Installer. Namun sebelum nya pastikan Aplikasi rpm-installer sudah ter-install di PCLinuxOS Anda.

Posting Tanggal: 1 November 2011. Di Update Tanggal: 17 November 2012

Demikian semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Chromium-Browser 15 PCLinuxOS

Google Chrome Update


Google Chrome versi Linux sekarang sudah update ke versi 23.0.1271.64

Mengapa menggunakan Google Chrome?
Mungkin peramban web adalah perangkat lunak terpenting di komputer Anda. Anda menghabiskan banyak waktu daring dalam peramban: menelusuri, mengobrol, mengakses email, berbelanja, mengakses layanan perbankan, membaca berita, dan menonton video daring, semua ini biasanya dilakukan di peramban.

Kecepatan
Chrome dirancang agar bekerja secepat mungkin. Cepat dimulai dari desktop, memuat laman web dalam sekejap, dan menjalankan aplikasi web yang rumit secepat kilat. Pelajari lebih lanjut tentangChrome dan kecepatan.

Kesederhanaan
Jendela peramban Chrome disederhanakan, bersih dan sederhana, serta memiliki fitur yang dirancang untuk efisiensi dan kemudahan penggunaan. Misalnya, Anda dapat menelusuri dan bernavigasi dari kotak yang sama dan mengatur tab sesuka Anda—cepat dan mudah.

Keamanan
Chrome dirancang untuk menjaga Anda lebih aman dan terjamin di web dengan perlindungan program jahat dan phishing yang sudah ada di dalamnya, pembaruan otomatis untuk memastikan bahwa Anda memiliki semua pemutakhiran keamanan terbaru, dan lain-lain. Pelajari lebih lanjut tentang fitur keamanan Chrome.

Masuk ke Chrome
Dengan masuk ke Chrome, maka bookmark, riwayat, dan setelan lainnya akan hadir di semua komputer Anda. Cukup buka menu Kunci Inggris dan pilih “Masuk ke Chrome”. Pelajari lebih lanjut tentang masuk ke Chrome.

Dan fitur lainnya
Chrome memiliki banyak fitur berguna yang sudah ada di dalamnya, termasuk penerjemahan seluruh laman secara otomatis dan akses ke ribuan apl, ekstensi, dan tema dari Toko Web Chrome. Pelajari lebih lanjut tentang fitur Chrome yang paling disukai.

Untuk meng-Install Google Chrome di PCLinuxOS Anda bisa mendownlodnya dari DISINI download yang 32 bit rpm (Untuk Fedora/openSUSE). Cara instalasi selengkapnya lihat DISINI

Artikel - artikel terkait denan Google Chrome


Demikian semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Google Chrome Update

Jumat, 16 November 2012

Roling Release

Roling Release (Rilis Bergulir) di dunia Llinux ada sebagian Distro Linux yang menggunakan Roling Release. Jika sebuah Distro Linux Roling Relase maka pengguna distro tersebut dapat menginstall OS melalui file iso yang dirilis pada tahun berapa pun, kemudian tinggal mengupdate/upgrade paket - paketnya maka Distronya akan memiliki paket2 terbaru dan brubah menjadi Distro Versi terbaru. Dengan menggunakan Distro Roling Release ini user dimudahkan karena tidak perlu melakukan upgrade dengan mendownload seluruh paket, yang perlu Anda lakukan adalah mengupdate/mengupdate paket-paketnya secara rutin maka OS di komputer Anda sudah memiliki aplikasi2 termutakhir.

Kesimpulan: Jika Anda menggunakan Distro Roling Release, untuk memperbarui Distro tersebut Anda tidak perlu Mendowload Distro Tersebut dalam Versi terbaru kemudian manginstallnya, melainkan Anda cukup mengupdate/mengupgrade system Distro anda scara rutin (boleh tiap hari, tiap minggu dll) maka distro Anda otomatis akan menjadi yang terbaru. 

Catatan: semakin lama jangka Anda mengupdate/mengupgrade maka akan semakin lama waktu yang di butuhkan dalam update/upgrade karna sudah banyak paket - paket terbaru yang harus di download

Beberapa Distro Rolin Release diantaranya adalah Arch linux PCLinuxOS dan  OpenSuse

Demikian Semoga Bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Roling Release

Mengubah Single Click menjadi Double Click Pada PCLinuxOS


Yang biasa di Windows tentu akan canggung setelah mencoba PCLinuxOS karna biasanya di windows defaultnya mouse adalah double click sedangkan default di PCLinuxOS adalah single click, nah kalau Anda sudah terbiasa double click maka sebenernya click di PCLinuxOS bisa juga di setting double click. Berikut langkah-langkanya:

  1. Tekan Alt + F2
  2. Ketik mouse dan tekan Enter
  3.  Klik pada Double Click to open file and folders (select icon on first click)
  4. Klik Apply
  5. Klik OK

Berikut Screenshot Mouse settings

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Mengubah Single Click menjadi Double Click Pada PCLinuxOS

Tampilan Netbook

Anda ingin nyoba tampilan seprti ini (Netbook) tinggal klik Configure Your Desktop > Workspace Behavior > Workspace > pada kotak Workspace Type pilih Netbook > Apply 

Ini Screen Shot nya:

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Tampilan Netbook

Kamis, 15 November 2012

Tampilan Search And Lauch

Anda ingin membuat tampilan layar PCLinuxOS seprti ini? Tinggal klik kanan area kosong pada layar > Folder View Settings > klik Unloc Widgets (jika blum diaktifkan) > pada kotak layout pilih Search and Lauch > Kemudian Apply > OK

Ini Screen Shoot nya

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Tampilan Search And Lauch

Mengatasi Root Dolphin Yang Tidak Bisa Di Buka Melalui Konsole di PCLinuxOS 2012.08

‎Menggunakan Root Dolphin akan mempermudah kita dalam mengakses Super User, dengan root dolphin kita bisa melakukan hal apa aja yang ada di system kita tanpa harus memasukkan password, dan root dolphin bisa kita akses walaupun kita sedang bekerja di User. Pada PCLinuxOS 2012.02 untuk mengakses root dolphin tidak ada masalah, tinggal jalankan sintak # dolphin maka akan tampil jendela root dolphin,, tp di PCLinuxOS 2012.08 tidak bisa sperti itu, kita harus pake sintak # dbus-launch dolphin. Atau kita bisa menggukan root sheel

Cara Pertama
Tambahkan widgets: Konsole Profiles pada Panel. Cari di add widgets kemudian dobel klik, maka icon nya akan tampil di panel,, klik icon tersebut maka akan ada pilihan shell dan root shell

Cara Kedua
Buka Konsole - Terminal > Settings > Manage Profiles > Klik Root Shell > Set as Default. klu sudah di setting begini anda tidak usah mengetikkan su lagi, tinggal masukkan password aja kemudian enter dan jalankan sintax nya,,, lebih simpel kan>>>??? dan cobalah buka root dolphin dari sini dengan sintak # dolphin mudah mudahan bisa

Berikut screenshot root dolpin yang saya buka melalui root shell

Semoga bermanfaat

By, Patmin Puja Kesuma
READ MORE - Mengatasi Root Dolphin Yang Tidak Bisa Di Buka Melalui Konsole di PCLinuxOS 2012.08

Kamis, 01 November 2012

Cara Mengatasi Blank Screen Pada PCLinuxOS KDE 2012.08

Senang mendengar Release PCLinuxOS 2012.08 langsung saja saya menuju http://www.pclinuxos.com/ kemudian melakuan download KDE Full Version (pclinuxos-kde-2012.08.iso). PCLinuxOS 2012.08 ini telah menggunakan Kernel 3.2.18-pclos2.bfs for maximum desktop performance.Full KDE 4.8.3 Desktop.

Sebelumya saya menggunakan PCLinuxOS 2012.02 dengan kernel 2.6 dan KDE 4.6 kemudian kernel saya upgrade ke kernel 3.2.13 tapi hasil tidak memuaskan, malah terjadi Blank Screen setiap kali restart/shutdown. Solusinya setiap kali ingin menghidupkan laptop adalah dengan melepas battere Laptop dulu beberapa detik kemudian pasang lagi baru nyalakan laptop, dengan cara itu laptop baru mau booting, Karna saya mengira salah dalam meng-kompile kernel maka saya kembali pake kernel 2.6 sambil menunggu release PCLinuxOS dengan harapan sudah menggunakan kernel terbaru juga KDE terbaru

Setelah selesai download langsung saya extract ke Flasdisk menggunakan Unetbootin kemudian lakukan instalasi hingga selesai tapi apa yang terjadi setelah instalasi?? hasil nya sama seperti cerita saya waktu men-kompile kernel diatas. Laptop saya ACER ASPIRE 4741, Core i5, Memory 2GB tidak mau booting (blank screen) terpaksa pencet dan tahan tombol power untuk mematikan laptop kemudian melepas battre kemudian pasang kembali dan tekan tombol power nya baru laptop saya mau booting kemudian saya teruskan instalasinya, setting waktu, membuat password dan akun user dan selesai deh instalasinya. Kemudian saya login sebagai root, saya lakukan setting resolusi VGA dan lain - lain, kemudian saya restert laptop ane, ternyata masih tetap sama aja yakni terjadi Blank Screen, atas dasar itu kemudian saya menggunakan PCLinuxOS 2012.02 sambil nyari nyari solusi udah beberapa trik saya coba blum berhasil sampe akhirnya berhasil juga. Ada dua Cara Mengatasi Blank Screen Pada PCLinuxOS 2012.08

Cara Pertama
1. Buka Comfigure Your Computer
2. Klik Boot
3. Klik set up boot system
4. Klik Next
5. Pilih boot yang akan di edit
6. Kemudian Klik Modify
7. Tambahkan noapic nolapic pada  kolom Append. Perhatikan Gambar

Cara kedua
1. Edit File /boot/grub/menu.lst. Perhatikan Gambar

2. Tambahkan noapic nolapic pada baris title linux

Dengan Cara itu maka sekarang saya menggunakan PCLinuxOS 2012.08 dengan nyaman, mau restart/shutdown barapa kali juga tidak mengalami Blank Screen lagi,,,

Demikian semoga baermanfaat
By, Patmin Puja Kesuma

READ MORE - Cara Mengatasi Blank Screen Pada PCLinuxOS KDE 2012.08